Wushu Championship Kembali Digelar di Jogja




SWI Jeet Kune Do Cek Jien Tao kembali gelar Wushu Championship.

Setelah Sukses dengan Wushu Championship, Sanda & Taichi pada 9&17 Februari 2019, acara serupa akan digelar pada 2 Februari 2020. Namun, kali ini hanya mempertandingkan kategori Sanda.

Wushu Championship Sanda II akan digelar pada Minggu 2 Februari 2020 di Atrium Sleman City Hall.

Acara ini digelar sebagai ajang silahturahmi, dan mengasah kemampuan para atlet Wushu Sanda, serta mengenalkan olahraga Wushu Sanda kepada masyarakat. Sekaligus untuk memeriahkan perayaan Tahun Baru Imlek 2571.

Antusias yang luar biasa pada even sebelumnya, maka panitia memutuskan untuk menambah kuota peserta. Sebelumnya hanya dibatasi 80 peserta, maka kali ini penyelenggara menambah kuotanya menjadi 120 peserta.

Harapannya semakin banyak atlet Wushu Sanda yang mendapatkan kesempatan untuk mengikuti pertandingan tersebut.

Pada tahun sebelumnya sebagian besar atlet datang dari luar kota, seperti Magelang, Boyolali, Semarang, hingga Denpasar.

Sistem pertandingan masih sama dengan even sebelumnya yakni Sekali Main. Bagi Pemenang akan mendapatkan Medali dan Sertifikat. Bagi tim yang paling banyak mendapatkan medali akan dinobatkan sebagai Juara Umum.

Wushu Championship Sanda II adalah momentum yang sangat sayang dilewatkan bagi atlet Wushu Sanda.

Pendaftaran peserta sudah dibuka sejak 25 Desember 2019 dan akan ditutup pada 25 Januari 2020.

Ayo, SEGERA DAFTAR SEKARANG JUGA, sebelum kuotanya PENUH!!


Komentar

Posting Komentar